|
UPT. PERPUSTAKAAN
Universitas Esa Unggul
Kampus Emas UEU - Jakarta Barat
|
Phone |
: |
021-5674223, ext 282 |
Fax |
: |
|
E-mail |
: |
[email protected] |
Website |
: |
http://library.esaunggul.ac.id
|
Support (Customer Service) :
|
[email protected] |
|
|
Welcome..guys!
|
Have a problem with your access?
Please, contact our technical support below:
|
LIVE SUPPORT
Astrid Chrisafi
|
! ATTENTION !
To facilitate the activation process, please fill out the member application form correctly and completely
Registration activation of our members will process up to max 24 hours (confirm by email). Please wait patiently
Still Confuse?
Please read our User Guide
|
|
UEU » Research Report » Ilmu Gizi Posted by [email protected] at 02/01/2023 10:20:59 • 262 Views
LAPORAN AKHIR PENELITIAN MANDIRI : KUNJUNGAN ANTE NATAL CARE (ANC), KERAGAMAN KONSUMSI PANGAN, KADAR HB IBU HAMIL DAN BERAT BADAN, PANJANG BADAN BAYI BARU LAHIR SELAMA PANDEMI COVID-19Created by :
Yulia Wahyuni, S.Kep, M.Gizi ( 0330048702 ) Mifthah Muliani Lubis (20170302085) ; Jelita Martaulina (20170302105)
Subject: | IBU HAMIL BAYI KONSUMSI PANGAN | Alt. Subject : | PREGNANT MOTHER BABY BORN FOOD CONSUMPTION | Keyword: | PANDEMI COVID-19 |
Description:
Stunting merupakan masalah kurang gizi dalam rentang waktu lama dan
dampak selanjutnya pada pertumbuhan anak
. Berdasarkan hasil riset nasional di
Indonesia tahun 2018, angka stunting sebanyak 30,8%
1
. Berat badan (BB) dan
panjang badan (PB) bayi baru lahir (BBL) sebagai faktor resiko masalah stunting
pada kelompok balita
2
. Berat badan BBL < 2500 gram dikategorikan berat badan
lahir rendah (BBLR)
3
. Panjang badan BBL sebagai satu faktor yang menentuk a n
terhambatnya pertumbuhan linier bayi selama dalam kandungan
4
.
Berat dan panjang badan BBL dipengaruhi oleh Beberapa faktor. Faktor
5
internal didominasi oleh riwayat kehamilan seperti usia ibu, jarak kelahira n,
paritas, kadar hemoglobin ibu hamil, status gizi ibu hamil, pemeriksaan kehamila n
dan penyakit saat hamil. Sedangkan faktor eksternal terdiri dari asupan zat gizi,
kesehatan lingkungan, dan sosial ekonomi
. Kunjungan ANC yang cukup dapat
memantau keadaan kesehatan ibu, janin sedini mungkin. selanjutnya ibu dapat
menyiapkan proses persalinan, masa nifas dan laktasi
7
. Parameter penilaian status
gizi ibu hamil menggunakan antropometri, LILA dan hemoglobin (Hb). Kadar Hb
ibu hamil < 10 mg/dl tergolong anemia
8
. Kehamilan dengan komplikasi anemia
dapat menyebabkan masalah pada bayi seperti BBLR, stunting, kematian bayi
sedangkan dampak anemia terhadap kesehatan ibu hamil adalah risiko perdarahan
sebelum dan saat persalinan, kematian ibu. Faktor eksternal yang berpengaruh
terhadap berat dan panjang badan BBL yaitu asupan zat gizi. Pola konsumsi
makan mencakup frekuensi makan, jenis bahan makan dan jumlah asupan. Pola
komsumsi makan berkaitan erat dengan status gizi ibu hamil yang selanjutnya
mempengaruhi outcome kehamilan
11
. Berdasarkan hasil systematic review
menjelaskan bahwa Pola konsumsi makan selama kehamilan berkaitan erat
dengan BBL, pemenuhan asupan zat gizi yang optimal selama kehamilan dapat
menurunkan kejadian BBLR. Penelitian kuantitatif menggunakan Desain cross-sectional yang dilaksanakan bulan Desember 2020 � Maret 2021. Lokasi penelitian di Klinik
Kehamilan Sehat Duren Sawit, Jakarta Timur. Klinik Kehamilan Sehat Duren
Sawit sebagai tempat pelayanan maternal dan neonatal dengan jumlah pengunjung
ibu hamil terbanyak di wilayah Duren sawit. Namun berangsur menurun selama
masa pandemi covid-19. Seluruh ibu hamil dan BBL yang melakuka n
pemeriksaan di Klinik Kehamilan Sehat Duren Sawit sebagai populasi dalam
penelitian ini. Setiap responden wajib mengisi informed consent. selanjutnya akan
dilakukan observasi lewat nomor handphone hingga persalinan. Tenik
pengambilan adalah accidental sampling. Kriteria inklusi : ibu hamil trimester 3
dan bersedia diobservasi, tidak memiliki penyakit kronis. Kriteria eksklusi : yaitu
tidak mengikuti penelitian sampai akhir, bayi lahir cacat. Jumlah sampel selama
4 bulan penelitian adalah 60 pasang ibu hamil dan BBL. Data kunjungan ANC
menggunakan kuisioner terstruktur kunjungan ANC dengan standar 4 kali
kunjungan. Data kadar hemoglobin menggunakan easy touch hb, data pola konsumsi pangan menggunakan kuisioner semi FFQ. kuisioner semi FFQ sudah
tervalidasi untuk ibu hamil30. Data Keragaman pangan diperoleh dari skor
Dietary Diversity Score (DDS). Langkah pertama pengambilan data keragaman
konsumsi makan sebagai berikut form recall 2 x 24 jam dan form semi Food
Frequency Questionnaire (SQ-FFQ). Kedua diinput kedalam formulir DDS dan
selanjutnya dihitung total scorenya.Analisis data terdiri dari analisis univariate (
menentukan karakteristik ibu hamil dan BBL), analisis bivariate menggunakan uji
Rank Spearman untuk mengetahui adanya hubungan antara kunjungan ANC
terhadap berat badan BBL, hubungan antara kunjungan ANC dan panjang badan
BBL, hubungan antara keragaman konsumsi pangan dengan berat badan BBL,
hubungan antara keragaman konsumsi pangan dengan panjang badan BBL,
hubungan antara kadar hemoglobin ibu hamil dengan berat badan BBL, hubunga n
antara kadar hemoglobin ibu hamil dengan panjang badan BBL. Penelitian telah
lulus kaji etik dengan nomor 0124-21. 124/DPKE-KEP/FINALEA/UEU/V/2021.
Kunjungan
ANC selama kehamilan tidak ada hubungan dengan BB dan
PB bayi baru lahir. Adanya pembatasan pada tempat pelayanan kesehatan dan
kecemasan ibu hamil terhadap tertularnya virus covid-19 menyebabkan frekuensi
kunjungan ANC tidak lengkap. Keragaman konsumsi pangan selama kehamila n
berhubungan dengan berat badan bayi baru lahir. Pemenuhan kebutuhan gizi ibu
hamil selama dalam kandungan dapat mengoptimalkan pertumbuhan masa janin
hingga terlihat pada berat badan bayi baru lahir. Hal demikian tidak berlaku untuk
panjang badan bayi baru lahir. Keragaman konsumsi pangan pada ibu hamil tidak
berhubungan terhadap PB bayi baru lahir.Namun perlu diperhatikan keragaman
konsumsi pangan sebelum konsepsi. Kadar hemoglobin kehamilan trimester 3
berhubungan dengan berat dan panjang badan bayi baru lahir. Keadaan gizi
selama kehamilan berperan penting dalam menentukan BB dan PB bayi baru lahir.
Dari hasil penelitian ini disarankan pada penelitian selanjutnya untuk memperhatikan kualitas dari kunjungan ANCnya, tidak hanya melihat frekuensi
ANC. Pada keragaman konsumsi pangan lebih menekan pada pola makan ibu pra
konsepsi.
Date Create | : | 02/01/2023 | Type | : | Text | Format | : | pdf | Language | : | Indonesian | Identifier | : | UEU-Research-16_0970 | Collection ID | : | 16_0970 |
Source : Laporan Penelitian Dasar, Desember 2022
Relation Collection: Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan
Coverage : Civitas Akademika Universitas Esa Unggul
Rights : @2023 Perpustakaan Universitas Esa Unggul
Publication URL : https://digilib.esaunggul.ac.id/laporan-akhir-penelitian-mandiri--kunjungan-ante-natal-care-anc-keragaman-konsumsi-pangan--kadar-hb-ibu-hamil-dan-berat-badan-panjang-badan-bayi-baru-lahir-selama-pandemi-covid19-27066.html
[ Free Download - Free for All ]
- UEU-Research-27066-16_0970.pdf - 836 KB
[ FullText Content - Please, register first ]
...No Files...
10 Similar Document...
No similar subject found !
10 Related Document...
No related subject found !
|
POLLINGBagaimana pendapat Anda tentang repository kami ?
Visitors Today : 1
Total Visitor : 1970018
Hits Today : 12460
Total Hits : 154882922
Visitors Online: 1
Calculated since 16 May 2012
You are connected from 172.17.121.29 using Mozilla/5.0 AppleWebKit/537.36 (KHTML, like Gecko; compatible; ClaudeBot/1.0; [email protected])
|